Blogger Muslimah : Menebar Manfaat dan Kebaikan melalui Blog
Blogger Muslimah : Menebar Manfaat dan Kebaikan melalui Blog
Saya suka menulis, menulis, dan menulis
Sejak kecil saya memang suka menulis. Menulis apa saja dan dimana saja. Saya menulis di buku tulis, buku pelajaran, buku diari, buku catatan mama, buku agenda kerja bapak, hingga dinding rumah. Nah, untuk menulis dinding rumah, saya cukup jarang melakukannya, karena mama pasti akan mengomel melihatnya. Ajaibnya, apa yang dulu saya lakukan, juga dilakukan anak saya heheheh... Saat itulah saya jadi mengerti mengapa mama mengomel kalau saya mencoret dinding rumah :D
Sejak kecil saya memang suka menulis. Menulis apa saja dan dimana saja. Saya menulis di buku tulis, buku pelajaran, buku diari, buku catatan mama, buku agenda kerja bapak, hingga dinding rumah. Nah, untuk menulis dinding rumah, saya cukup jarang melakukannya, karena mama pasti akan mengomel melihatnya. Ajaibnya, apa yang dulu saya lakukan, juga dilakukan anak saya heheheh... Saat itulah saya jadi mengerti mengapa mama mengomel kalau saya mencoret dinding rumah :D
Saya mulai lebih serius menulis setelah menikah. Entah mengapa saya selalu ingin sekali menumpahkan apa yang ada di kepala dalam bentuk tulisan. Hingga akhirnya mulai pula tulisan saya tidak lagi tersimpan di berbagai buku catatan dan diari, tetapi sudah muncul di berbagai media dan buki Ada rasa bahagia saat melihat tulisan kita bisa muncul di media atau di buku, dan di baca banyak orang. Rasanya tidak sia sia, duduk berlama lama di depan komputer sambil mencari referensi sebagai bahan tulisan.
Tidak lama juga, akhirnya saya mengenal blogger. Hal itu bermula ketika melihat beberapa teman penulis yang mengisi blog pribadinya dengan berbagai karya tulisnya. Tentu sangat menyenangkan, menulis di blog yang bisa di akses secara luas oleh orang lain. Akhirnya saya membuat blog ini, sebuah blog yang berisi berbagai kegiatan, pemikiran, serta berbagai kisah yang saya alami. Walaupun begitu, saya masih jarang mengupdate tulisan di blog. Bagi saya saat itu, yang terpenting saya punya blog. Cukup itu saja :)
Hingga ada sesuatu moment yang merubah hidup saya, termasuk merubah pandangan saya mengenai dunia blog. Moment itu dimana saya di vonis kanker tiroid stadium lanjut yang sudah bermetase ke tulang belakang dan paru paru. Sedih, down, kaget, semua rasa bercampur aduk menjadi satu. Saya sempat merasa kanker merenggut kebahagiaan dan ketenangan saya.
Saya kemudian secara perlahan mencoba bangkit dan berjuang melawan kanker. Karena saya tinggal di daerah, sangat minim informasi yang saya tahu tentang kanker. Akhirnya saya mulai menjelajahk dunia internet mendapatkan informasi tentang kanker. Ya, saya terkejut, banyak informasi mengenai kanker yang bisa di dapatkan melalui internet. Bahkan saya beberapa kali menemukan blog blog yang di tulis para survivor kanker berisi pengalaman hidup mereka dalam berjuang melawan kanker.
Saya mulai terbuka pikiran mengenai betapa besar manfaat sebuah blog. Fungsi blog bukan hanya sebagai wadah berbagi tulisan untuk di baca. Fungsi blog lebih dari itu! Blog bisa menjadi terapi jiwa bagi penulisnya untuk berbagi pengalaman yang di alami dan informasi mengenai hal hal yang diketahui. Sebuah blog bahkan bisa menginsiprasi dan bisa memberikan kekuatan bagi para pembacanya.
Sejak saat itu, saya mulai kembali menulis di blog. Bahkan saya mebuat sebuah blog khusus catatan harian saya sebagai survivor kanker di http://www.triwahyunizuhri.blogspot.com . Ada rasa lega sekaligus kebahagian tersendiri berbagi cerita dan pengalaman saya melalui blog. Saya tidak berfikir berapa banyak orang yang akan membaca tulisan saya. Tetapi saya fokuskan bagaimana orang bisa mengambil manfaat dan kebaikan dari tulisan di blog saya. Saya pun ingin bergabung dengan komunitas blogger yang memiliki visi misi yang bagus.
Hingga suatu ketika, saya tidak sengaja melihat foto profile mba Novia Syahidah Rais mengenai logo Blogger Muslimah di timeline sosmed saya. Saya sempat tertegun saat melihat logo Blogger Muslimah tersebut. Hati saya langsung terketuk untuk bergabung di dalam komunitas yang berdiri Januari 2015 ini. Saya lalu bergabung di facebook Blogger Muslimah dan mengunjungi website Blogger Muslimah http:www.bloggermuslimah.com.
Jujur, saya langsung tertarik mengenal lebih dalam Blogger Muslimah yang memiliki motto "Gerakan Menuju Sholeha" . Bisa jadi karena salah satu alasannya saya juga seorang muslimah. Selain itu saya pelajari mengenai Blogger Muslimah memang memiliki Gerakan menebar ide, pemikiran dan menuai pahala melalui tulisan di blog. Satu tulisan yang kita buat mudah mudahan bisa mencerahkan akan membawa manfaat dan kebaikan yang tidak terhingga.
Yang menarik lagi, saat saya tergabung di dalam Blogger Muslimah, saya banyak menemukan dengan teman teman blogger muslimah yang saya kenal. Tidak hanya itu, saya juga banyak menemukan teman baru di dalamnya. Saya sempat berfikir, "Kemana ya saya selama ini? Kenapa baru tahu ada komunitas Blogger Muslimah yang bagus seperti ini?"
Saya kembali bersyukur, saya sudah dipertemukan dengan komunitas Blogger Muslimah. Saya percaya, tidak ada yang kebetulan di dunia ini, karena Allah lah maha pengatur segalanya. Termasuk ketidaksenagajaan saya menemukan Blogger Muslimah ini. Semoga Blogger Muslimah bisa terus eksis dan menjadi wadah positif bagi para muslimah untuk berbagi kebaikan lewat blog. Amin
13 komentar
Write komentarSaya baru aja gabung mbak..dan suka bgt sama komunitas ini apalagi tagline nya "gerakan menuju sholiha" langsung kesengsem :)
Replywah ada new komunitas ya, kira2 boleh gabung gak ya (hikss blm istiqamah nih mbak) salam taklim dan peluk hangat dari Kudus :)
ReplyIya sama mba.. kesemsem sama taglinenya :)
ReplyBolehlah mba.. yg penting muslimah :) saya juga belajar terus mba
ReplyKeren mba, menginspirasi sekali :)
ReplyMasih terpana sama isi tulisannya, tapi berhubung ini BW yang Insyaallah menjadikan blog kita lebih baik lagi saya mau komentarin templatenya ya mba :D Masih kurang templatenya, jadi sisi kanan da kiri jomplang banget :D Semoga masukannya bermanfaat.
:)
Amin. Aku juga senang menulis random, sesuka hati saja.. sampai akhirnya memutuskan untuk menulis skripsi dan thesis #LOL dan sekarang memutuskan menulis menjadi blogger saja..
Replyhttp://beautyasti1.blogspot.com
selamat bergabung mbak, semoga kita sama-sama bisa bergerak menuju keshalihan, aamiinn :)
ReplyTerharu bacanya. Suer! Terharu dgn kisah mbak Tri dan terharu krn Blogger Muslimah bisa memberi ruang yg nyaman bagi anggotanya. Alhamdulillah, berkat anggota yg saling peduli dan mau berkontribusi. Semoga terus langgeng dlm ukhuwah dan terus semanfat blajar memperbaiki diri. No body is perfect ;-)
ReplyMakasih ya mba Amy atas kunjungannya. Iya nih, saya masih belajar untuk mempercantik blog. Masukkan mba sangat berarti untuk saya :)
ReplyMakasih ya mba kunjungannya. Iya.. hidup menulis hehhehe.. nanti aku BW balik ya mba
ReplyAmin.. semoga bisa bersma sama kita menuju keshalihan ya mba .
ReplyTerima kasih ya mba sudah diterima di blogger muslimah. Alhamdulillah berada disana merasa nyaman dan kuat jalinan ukhuwahnya.
ReplyBetapa menjadi sholehah itu adalah sebuah perjuangan
Reply